MAHASISWA FAKULTAS HUKUM UNIDA JUGA BISA BERKEBUN




   


S


ELAIN refreshing, dapat ilmu berkebun pula. Para mahasiswa Kelas Karyawan Fakultas Hukum Universitas Djuanda itu tadinya hanya berniat ingin refreshing saja sambil kumpul-kumpul bareng dengan cara ngeliwet. Bertempat di Hutan Organik –Kampung Awan-Megamendung-Bogor acara ngeliwet digelar, pilihan mereka memilih tempat tersebut ialah karena udaranya yang sejuk dengan pemandangan Gunung Gede yang eksotik. Karena mayoritas Kelas Karyawan Fakultas Hukum Universitas Djuanda adalah orang-orang yang sudah berkerja, jadi mereka ingin melepas kepenatan setelah weekdays yang cukup melelahkan. Setelah acara ngeliwet selesai Pak Yuhan (Pelestari Hutan Organik) mengajak para mahasiswa hukum itu untuk menanam satu pohon per-orang, dengan berjalan sedikit Pak Yuhan mencari jurang yang terjal untuk ditanami pohon. “Saya mencari jurang yang terjal untuk ditanami pohon-pohon agar tidak terjadi erosi” ujar Pak Yuhan. Dengan semangat para mahasiswa Hukum menanam pohon, yaaa walaupun harus diajari terlebih dahulu cara menanamnya. “Inilah yang kami cari, yang kami tidak dapatkan di tempat kuliah dan tempat kerja” kata salah satu mahasiswa hukum tersebut.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

22 PERTANYAAN PENDETA vs 1 PERTANYAAN MUSLIM

LIRIK - HUWANNUR - BURDAH MIFTAHUSSALAMAH

PENEGAKAN HUKUM DI ERA REFORMASI